Pj Walikota Malang Iwan Kurniawan Pamit, Tekankan Kolaborasi dan Peningkatan PAD


Iwan Kurniawan, S.T., M.M., resmi berpamitan dan berpesan agar Pendapatan Asli Daerah (PAD) terus ditingkatkan sebagai langkah strategis dalam mendorong inovasi dan kreativitas pembangunan Kota Malang.


Malangdata.com – Penjabat (Pj) Walikota Malang, Iwan Kurniawan, resmi berpamitan setelah enam bulan sepuluh hari menjabat. Dalam Apel Pagi ASN di Balaikota Malang, Senin (17/2), Iwan mengapresiasi sinergi antara Pemkot Malang, stakeholder, dan berbagai pihak dalam membangun kota.

"Saya merasa luar biasa dengan kolaborasi yang terjalin di Kota Malang. Bangga bisa diberikan amanah memimpin dan berkontribusi," ujar Iwan.

Iwan Kurniawan mengakhiri masa jabatannya dengan sukses mengantarkan 11 prioritas pembangunan yang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Kota Malang

Menjelang akhir masa jabatannya, Iwan menyerahkan Pre Eliminary Design Pasar Besar, Pre Eliminary Design Revitalisasi Koridor Kayutangan dari Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Komisariat Malang, serta 1 unit Mobil Pelayanan Pajak dari Bank Jatim. Ia menegaskan bahwa peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) harus terus menjadi prioritas untuk mendukung inovasi dan pembangunan berkelanjutan.

"Tingkatkan PAD, lakukan program fundamental yang berdampak langsung bagi masyarakat, serta terus perkuat kolaborasi dan sinergi," tegasnya.

Sebagai pesan terakhir, Iwan berharap segala bentuk pembelajaran yang baik dapat ditingkatkan, sementara hal yang kurang baik harus diperbaiki demi kemajuan Kota Malang.

Penulis: Doddy Rizky

Editor: Julio Kamaraderry

Sumber: Prokompim 

© 2024 Malangdata.com

Baca Juga